Jumat, 07 Januari 2022 22:42 WIB| Rezki Riadhul Huda

Card Image

TEMBILAHAN - Diskominfo Pers Kabupaten Indragiri Hilir menggelar Rapat Kerja Awal Tahun yang dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Diskominfo Pers Inhil Trio Beni Putra SE MM, Senin (03/01/2022) Siang.

Bertempat di Ruang Studio GTV Diskominfo Pers Inhil Jl Akasia No 02 Tembilahan yang dihadiri oleh seluruh Karyawan/Karyawati baik PNS maupun Non PNS Diskominfo Pers Kabupaten Inhil.

Rapat Kerja tersebut digelar dalam rangka membahas program kerja Diskominfo Pers tahun 2022.

Rapat ini sendiri bertujuan untuk melakukan evaluasi program kerja Diskominfo Pers Kabupaten Inhil tahun 2021 serta menindak lanjuti Inovasi-Inovasi kinerja di Diskominfo Pers Kabupaten Inhil.

Sekretaris Diskominfo Pers Kab. Inhil Nawawi S Sos M Si, ia memberikan kata pembuka dalam rapat tersebut tentang disiplin kinerja PNS dan Non PNS, bahwa seluruh pegawai wajib absen tepat waktu pagi dan sore. 

Pada Kesempatan tersebut Kepala Dinas Diskominfo Pers Trio Beni Putra menyampaikan apresiasi kepada seluruh karyawan dan karyawati baik PNS maupun Non PNS yang aktif memberikan pelayanan informasi serta teknologi komunikasi di Kabupaten Indragiri Hilir.

"Untuk itu mari kita bersama-sama berupaya meningkatkan kinerja agar lebih baik dari sebelumnya" ungkapnya.

"Tahun ini kita harus menambah Inovasi-Inovasi terbaru dari seluruh Bidang yang ada di Diskominfo Pers Kab. Inhil, dan kita akan menerapkan absensi berbasis elektronik menggunakan ID Card sekaligus ATM dalam waktu dekat" lanjutnya. 

Terakhir Kepala Dinas Trio Beni Putra berpesan semoga di Tahun 2022 ini Dinas Kominfo Pers Kabupaten Inhil bisa lebih baik lagi dalam melaksanakan program yang ada.